BERITA  

Melalui HPSN, Wujudkan Kawasan Rumah Pangan Lestari

Melalui HPSN, Wujudkan Kawasan Rumah Pangan Lestari

DEPOKTIME.COM, Depok-Untuk mencapai tujuan ketahanan pangan keluarga, Kasie Ekbang Kelurahan Sukamaju Baru, Maryunis berharap kepada masyarakat memanfaatkan pekarangan rumah untuk dijadikan sebagai lahan Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL).

Dalam kegiatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2018, Dirinya menyarankan agar warga mau merawat lingkungan menjadi bersih dan asri.

Melalui HPSN, Wujudkan Kawasan Rumah Pangan Lestari

“Melalui Hari Peduli Sampah Nasional, kita ciptakan lingkungan yang bersih dari sampah. Dan manfaatkan pekarangan rumah serta lingkungan menjadi kawasan pangan lestari,” ucap Maryunis kepada Depoktime.com pada Rabu (21/02/2018).

Dirinya memaparkan penggunaan pekarangan secara intensif untuk dimanfaatkan dengan berbagai sumberdaya lokal secara bijaksana yang menjamin kesinambungan penyediaan bahan pangan rumah tangga yang berkualitas dan beragam.

“Hal ini tentu saja mencapai tujuan ketahanan pangan keluarga hingga menunjang perwujudan ketahanan nasional,” papar Maryunis.

Untuk kegiatan ketahanan pangan, Maryunis sudah mengusulkan dalam Musrenbang tingkat kelurahan untuk merealisasikan anggaran dalam program ketahanan pangan keluarga. (Udine/DT).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *