SUARADEPOKNEWS.COM, Pancoranmas-Tradisi tahunan yang selalu dilakukan oleh SMP Negeri 2 Depok, adalah di hari pertama masuk sekolah tahun ajaran baru 2017/2018, para siswa siswi mendapat sambutan hangat dari para guru, tidak terkecuali guru yang bertugas di SMP Negeri 2 Kota Depok. Penyambutan ini bukanlah yang pertama kali dilakukan, tapi sudah menjadi tradisi tahunan di SMPN 2 Kota Depok.
“Alhamdulillah sejak jam 6 pagi, guru-guru dan karyawan sudah berbaris di depan gerbang untuk menyambut siswa baru. Memang guru diwajibkan untuk menyambut siswa-siswi baru di hari pertama masuk sekolah, tapi sebenarnya penyambutan siswa baru sudah menjadi tradisi di SMPN 2, setiap pagi kita melakukan penyambutan,” papar Kepala Sekolah SMPN 2 Kota Depok, Sumarno (17/07/2017).
Lebih lanjut Sumarno mengatakan, peserta didik baru tahun ini di SMP Negeri 2 Depok ada sebanyak 338 siswa yang terbagi dalam 9 kelas. Sedangkan masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMP Negeri 2 Depok akan berlangsung selama tiga hari, (17-19 Juli 2017).
“Selama MPLS siswa baru akan mengikuti berbagai kegiatan, mulai dari pemberian materi kebangsaan, materi lingkungan sekolah, pengenalan kurikulum hingga kegiatan ekstrakurikuler. Pokoknya tidak ada pelonco atau semacamnya,” ucapnya.
Sumarno berharap, peserta didik baru mampu beradaptasi dengan lingkungan sekolah SMP Negeri 2 Depok. Dengan MPLS diharapkan siswa mengenal lebih akrab sekolah dan teman barunya.
“Saya berharap anak anak segera menyesuaikan diri walaupun sebenarnya butuh proses dari SD ke SMP, karena bagaimana pun anak anak di SMP Negeri 2 Depok memiliki beban yang berbeda, menyandang kepercayaan dari masyarakat sebagai sekolah favorit di Kota Depok,” pungkasnya.(DKF/AR/SDN)