BERITA  

Berikan Kenyamanan Berbelanja, Gerai 212 Mart Hadir di Cimanggis

Berikan Kenyamanan Berbelanja, Gerai 212 Mart Hadir di Cimanggis

DEPOKTIME.COM, Depok-Dalam memberikan kenyamanan berbelanja keperluan sehari-hari, gerai 212 Mart hadir di Perumahan Lembah Hijau jalan Mth. Gobel Blok A4 no.3. Dengan diresmikannya gerai 212 Mart diharapkan bisa menjadi salah satu waralaba yang bisa membawa kebaikan untuk ummat.

 

Dikesempatan ini, Direktur Eksekutif Koperasi Syariah 212, Ahmad Juwaini mengatakan mini market berbasis investasi bisa menambah nilai ekonomi para investor yang tergabung dalam salah satu gerai.

Berikan Kenyamanan Berbelanja, Gerai 212 Mart Hadir di Cimanggis
Pemotongan pita gerai 212 Mart cabang ke 68 yang berada di Perumahan Lembah Hijau jalan Mth. Gobel Blok A4 no.3 oleh Direktur Eksekutif KS 212, Ahmad Juwaini

“Selain mendapatkan keuntungan secara materi, investor yang menjadi anggota gerai 212 Mart juga mendapatkan limpahan pahala, karena dari setiap nilai transaksi sudah termasuk infaq ataupun shodaqoh,” ucap Ahmad Juwaini kepada awak media Depoktime.com saat selesai meresmikan gerai 212 Mart cabang ke 68 ini pada Sabtu (13/01/2018)

Gerai 212 Mart, lanjut Ahmad Juwaini, merupakan kolaborasi antara anggota yang tergabung dalam sebuah gerai. Sehingga gerai tersebut bukanlah milik perorangan melainkan milik ummat.

“Yang tergabung digerai ini, kurang lebih 200 anggota, setiap anggotanya dibolehkan menaruh barang dagangan dengan fasilitas yang tersedia seperti Pojok UMKM, tentunya gerai ini dikelola secara profesional sehingga dapat tumbuh berkembang dan berjalan dengan sehat,” ujar Ahmad Juwaini.

Ditempat yang sama, Ketua Koperasi Kebangkitan Ekonomi Ummat, Sutirna memaparkan gerai 212 Mart berasal dari ummat, oleh ummat dan untuk ummat.

“Ini merupakan siklus perniagaan yang baik dan bagus untuk kedepannya, dimana mulai dari penjual dan pembelinya adalah anggota gerai sendiri. Tak hanya mendapatkan keuntungan dari investasi, penjual dan pembeli juga mendapatkan pahala karena nilai infaq yang disisihkan saat terjadinya jual-beli,” papar Sutirna.

Sutirna berharap, semakin banyak gerai 212 Mart yang hadir untuk memenuhi semua kebutuhan berbelanja setiap ummat dalam kesehariaannya. Dalam peresmian gerai 212 Mart cabang Mekarsari Cimanggis juga turut dimeriahkan dengan memberikan santunan kepada 210 anak yatim piatu yang dilakukan secara simbolis.

Dalam peresmian gerai 212 Mart, Turut dihadiri oleh tokoh masyarakat, tokoh agama, Babinsa, Binmas, serta perwakilan dari pihak Kelurahan Mekarsari. (Udine/DT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *